
Korsa.id, Samarinda – Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kalimantan Timur (Kaltim) terus melakukan seleksi ketat terhadap ratusan atlet dari berbagai Induk Organisasi Olahraga (Inorga) yang tergabung dalam Komite Olahraga Rekreasi Masyarakat Indonesia (KORMI). Langkah ini dilakukan sebagai persiapan menghadapi Festival Olahraga Rekreasi Masyarakat Nasional (FORNAS) VIII 2025 yang akan digelar di Nusa Tenggara Barat (NTB) pada akhir Juli mendatang.
Kepala Bidang Pemberdayaan Olahraga Dispora Kaltim, AA Bagus Surya Saputra Sugiarta, mengatakan proses seleksi sudah dilakukan sejak beberapa bulan terakhir melalui ajang kejuaraan di 10 kabupaten/kota se-Kaltim. Dari hasil penjaringan itu, sudah tercatat lebih dari 500 atlet yang siap bertanding di 46 Inorga.
“Seleksi dilakukan mulai dari tingkat daerah hingga provinsi. Saat ini sudah ada lebih dari 500 atlet yang terdaftar, dan mereka akan mewakili Kaltim di FORNAS 2025 NTB,” jelas Bagus, mewakili Kepala Dispora Kaltim, HM Agus Hari Kesuma (AHK).
Menurutnya, 46 Inorga yang akan dipertandingkan mencakup berbagai cabang olahraga, mulai dari olahraga tradisional, kebugaran, kesehatan, hingga petualangan dan tantangan. Beberapa di antaranya yakni Asosiasi Dong Yue Taiji Quan Indonesia, Asosiasi Senam Kebugaran Indonesia, Barisan Atlet Veteran Tenis Indonesia, serta Komunitas Sepeda Tua Indonesia.
Bagus optimistis, atlet Kaltim mampu meraih prestasi lebih tinggi dibanding FORNAS VII Bandung tahun 2023 lalu. Saat itu, Kaltim menempati peringkat 8 dari 38 provinsi dengan raihan 78 medali (27 emas, 23 perak, dan 28 perunggu).
“Melihat kualitas atlet kita, target masuk 5 besar bahkan peringkat 3 nasional sangat realistis. Apalagi pengalaman sebelumnya sudah menempatkan Kaltim di 10 besar,” tegasnya.
Selain itu, ajang ini juga dianggap momentum penting dalam membudayakan olahraga masyarakat berbasis rekreasi, kesehatan, dan budaya. Dispora menegaskan olahraga masyarakat tidak hanya soal fisik, tapi juga menyentuh aspek kebudayaan, pariwisata, hingga ekonomi kreatif (ekraf) dan UMKM.
Dispora Kaltim juga menyiapkan strategi keberlanjutan usai FORNAS, termasuk Kejuaraan Provinsi (Kejurprov) KORMI yang rencananya akan dikemas menjadi Piala Gubernur KORMI 2025/2026. Ajang ini sekaligus menjadi pemanasan menjelang FORNAS berikutnya pada 2027.
“Kita mengusung misi empat sukses di FORNAS VIII: sukses keikutsertaan, sukses prestasi, sukses pembinaan karakter, serta sukses promosi pariwisata dan ekonomi kreatif. Ini yang akan jadi kunci Kaltim meraih hasil terbaik,” pungkas Bagus.(Adv)





