Korban Penerkaman Buaya Sangatta Ditemukan

Korsa.id, Sangatta, Kutai Timur – Kabar duka menyelimuti Kampung Kajang setelah tim SAR gabungan akhirnya berhasil menemukan Vicky (10 tahun), bocah yang dilaporkan hilang sejak Sabtu sore (26 April 2025). Diduga kuat, Vicky menjadi korban terkaman buaya saat bermain di sungai.
Setelah melalui proses pencarian yang intensif, Vicky ditemukan dalam kondisi meninggal dunia pada Minggu, 27 April 2025, sekitar pukul 16.20 WITA.
Aurelius Godja, Koordinator Pos SAR Sangatta, menjelaskan bahwa tim menemukan jenazah korban kurang lebih 200 meter ke arah hilir dari lokasi awal Vicky berenang bersama teman-temannya, yang berujung pada insiden tragis tersebut.
Menggunakan perahu karet, tim SAR gabungan segera mengevakuasi jenazah Vicky dan menyerahkannya ke rumah duka di Kampung Kajang RT 34, Kecamatan Sangatta Selatan, Kabupaten Kutai Timur.
“Korban ditemukan dalam kondisi utuh, hanya terdapat bekas gigitan di bagian kaki,” ungkap Aurelius. Lebih lanjut, ia memastikan bahwa buaya yang sebelumnya sempat ditangkap oleh warga tidak menyimpan bagian tubuh korban di dalamnya.
Baca Juga : BPBD Kutim Gelar Pelatihan Dasar Tim Reaksi Cepat Multi Sektor
Koordinator Pos SAR Sangatta tak henti-hentinya mengimbau kepada seluruh masyarakat yang tinggal di sepanjang aliran Sungai Sangatta untuk meningkatkan pengawasan terhadap anak-anak mereka. Masyarakat diimbau untuk melarang anak-anak bermain atau berenang di sungai yang diketahui merupakan habitat buaya.
Dengan ditemukannya Vicky, operasi pencarian secara resmi dinyatakan ditutup. Seluruh satuan yang tergabung dalam tim SAR gabungan selanjutnya akan kembali ke kesatuan masing-masing untuk bersiaga jika sewaktu-waktu dibutuhkan. (Put/As)